Kontraktor Waterpark Tangerang – Kolam.co.id

Apabila waktu liburan telah tiba, waterpark bisa dijadikan salah satu destinasi wisata yang dapat dipilih apalagi banyak wahana bermain yang disajikan untuk anak – anak bahkan dewasa, sambil berekreasi anda tetap dapat berolah raga ringan. Tingkat kesulitan dalam membangun dan mendesain kolam renang memang tinggi terutama jika untuk kebutuhan area hiburan yang bersifat publik seperti waterpark karena harus bisa memenuhi ekspektasi masyarakat secara umum, oleh sebab itu fasilitas penunjang serta konsep arsitektur kolam renang sangat dibutuhkan.

Apabila anda ingin mendirikan bisnis kolam renang waterpark ini anda tidak perlu bingung dan pusing lagi karena kami kolam.co.id siap memberikan bantuan anda untuk mewujudkan waterpark impian anda. Perusahaan kami juga telah didukung oleh tenaga kerja yang sudah berpengalaman di bidang kontraktor maupun desain untuk kebutuhan pembangunan kolam renang atau waterpark, kami juga selalu memakai bahan material pilihan yang berkualitas terbaik agar hasil yang diinginkan bisa sesuai.

Tahap Konstruksi Kolam Renang Waterpark

Sebelum membangun kolam renang waterpark, ada beberapa tahap yang harus dilalui oleh tim professional kami dalam mengerjakan proyek waterpark untuk mendapatkan hasil yang maksimal, yaitu:

Survey Lokasi

Pertama, survey lokasi yang akan dilaksanakan oleh tim lapangan kami pada lokasi yang akan dibuat kolam renang waterpark, hal ini bertujuan supaya bisa mengetahui terlebih dahulu kondisi dari lokasi tersebut, baik dari kondisi tanah, maupun faktor – faktor yang ada di sekelililingnya. Tim lapangan kami juga akan melakukan pengukuran terhadap area – area yang nantinya akan dijadikan lahan kolam renang, taman, area bermain, area pemandian, dan sebagainya, pada intinya segala sesuatu tentang pengumpulan data – data penting akan dilakukan ketika survey lokasi ini.

Perancangan Desain Waterpark

Setelah survey lokasi dan data – data penting telah berhasil terkumpul, tahap selanjutnya yang harus dilakukan ialah mulai membuat rancangan desain waterpark, dalam proses perancangan desain waterpark ini, tim desain kami akan mengajak anda untuk berkonsultasi dan berdiskusi terkait desain apa yang sesuai dan cocok untuk waterpark anda mengacu pada referensi – referensi penting, setelah itu barulah desain dibuat. Kami selalu berusaha semaksimal mungkin supaya hasil desain yang tim kami berikan bisa optimal sehingga para tukang yang bekerja untuk membangun juga dimudahkan untuk menerjemahkan hasil desain tersebut dan tidak ada kesusahan dalam membangun kolam renang waterpark.

Konstruksi

Jika pihak developer waterpark dan pihak kontraktor sudah setuju terhadap hasil desain dan tidak ada revisi lagi, tim kami akan segera melakukan tahap konstruksi, tahap ini memang membutuhkan waktu yang cukup lama, estimasi pengerjaannya sendiri sekitar tiga hingga enam bulan tergantung dari jumlah tukang maupun tingkat kesulitan selama proses pengerjaan. Namun anda tidak perlu khawatir soal pembengkakan biaya karena hal tersebut sudah diantisipasi berdasarkan dari RAB yang telah disepakati oleh kedua belah pihak.

Harga Jasa Pembuatan Kolam Renang Waterpark di Tangerang

Jika anda ingin untuk membuat kolam renang waterpark namun masih bingung dengan segala perintilannya anda telah berada di situs yang tepat, karena kami akan dengan senang hati memberikan konsultasi gratis untuk anda dan juga menyediakan jasa untuk membuat kolam renang waterpark yang menarik untuk anda.

Supaya mendapatkan hasil yang optimal dan sesuai dengan keinginan anda kami selalu berupaya semaksimal mungkin demi memberikan kualitas pelayanan terbaik selain itu harga yang anda dapatkan juga sangat terjangkau. Anda dapat langsung menghubungi kami pada kontak yang ada di situs terkait informasi lebih detail tentang jasa pembangunan kolam renang waterpark.

Fitur Kolam Renang Waterpark

Salah satu destinasi wisata yang bisa dijadikan sebagai pilihan ketika liburan adalah kolam renang waterpark apalagi ketika musim panas, oleh karena itu fasilitas – fasilitas yang dimiliki oleh kolam renang waterpark ini harus menarik dan menyenangkan, ada beberapa contoh dapat anda jadikan sebagai referensi, yaitu:

  • Kolam Arus: wahana ini dibangun dengan bentuk yang menyerupai sungai yang meliuk – liuk dan biasanya memiliki panjang yang mengelilingi area waterpark.
  • Water Playground: dari seluruh wahana yang ada di waterpark, bisa dibilang ini adalah favorit bagi anak – anak karena water playground dipenuhi beragam mainan seperti seluncuran, rumah atau kastil buatan, air terjun, air mancur, dan beragam permainan lainnya.
  • Water Slide: wahana ini dibuat khusus untuk pengunjung yang suka menguji adrenalin yaitu seluncuran yang meliuk dari atas menara, bentuk dan ketinggian yang dimiliki juga beragam.
  • Kolam Pantai: tidak perlu ke pantai untuk dapat menikmati pasir pantai sebab kolam pantai dibuat semirip mungkin dengan pantai lengkap dengan pasir pantainya, biasanya kolam pantai juga menjadi satu dengan kolam ombak.
  • Kolam Ombak: kolam ombak juga bisa anda bangun untuk waterpark anda sehingga pengunjung tidak perlu ke pantai atau laut untuk bisa menikmati ombak.
  • Ember Tumpah: wahana ini biasanya juga dijadikan satu dengan water playground yaitu ember raksasa yang diisi oleh air hingga penuh dan akan tumpah jika air sudah memenuhi batas ember.

Sumber: https://kolam.co.id/kolam-renang-waterpark

Jangkauan Wilayah Kontraktor Waterpark di Tangerang: Batuceper, Benda, Cibodas, Ciledug, Cipondoh, Jatiuwung, Karangtengah, Karawaci, Larangan, Neglasari, Periuk, Pinang, Tangerang